Musyawarah Mahasiswa (MUSMA) merupakan agenda wajib yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Kedokteran Gigi (HMKG) Fakultas Kedokteran Universitas Udayana menjelang berakhirnya masa kepengurusan setiap tahunnya. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalankan roda organisasi secara profesional melalui evaluasi menyeluruh dan pengesahan kebijakan organisasi yang akan menjadi pedoman bagi kepengurusan berikutnya.
Sebagai organisasi kemahasiswaan resmi di lingkungan Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, HMKG berkewajiban mempertanggungjawabkan kinerja seluruh divisi dan program kerja dalam satu periode. MUSMA kemudian hadir sebagai ruang evaluasi, silaturahmi, musyawarah, serta pembentukan arah baru organisasi melalui perubahan dan pengesahan AD/ART hingga Laporan Pertanggungjawaban (LPJ). MUSMA HMKG secara khusus dilaksanakan oleh Bidang Student Welfare and Advocacy (SWA), yang bertugas menjalankan proses sidang dan mengawal akuntabilitas organisasi.
Pelaksanaan Kegiatan MUSMA HMKG 2025
MUSMA HMKG 2025 dilaksanakan pada Sabtu, 13 Desember 2025 di Ruang SGD lantai 4 Dekanat Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, Jimbaran. Proses sidang berlangsung secara resmi berdasarkan asas persidangan yang sesuai dengan standar LMFK, dan seluruh ketetapan organisasi dibahas serta disahkan dalam forum tersebut.
Kegiatan dimulai pukul 09.30 WITA dengan registrasi peserta, dilanjutkan dengan pembacaan safety briefing, menyanyikan Hymne dan Mars FK Unud, serta doa pembuka. Setelah itu, acara dibuka oleh laporan Ketua Panitia, Ni Made Mas Indira Patanjali, kemudian dilanjutkan sambutan Ketua HMKG, I Nyoman Surya Rama Aditya; Ketua BEM FK Unud, Juanda Santoso; serta sambutan dari Koordinator Program Studi Kedokteran Gigi yang diwakili oleh drg. Desak Nyoman Ari Susanti, M.Kes.





Usai sesi sambutan, dilakukan sesi dokumentasi bersama tamu undangan sebagai bentuk apresiasi serta pengikat hubungan kelembagaan. Sidang kemudian diserahkan kepada presidium sementara untuk memimpin jalannya forum MUSMA. Presidium sementara membacakan dan mengesahkan agenda kegiatan, tata tertib sidang, serta mekanisme pemilihan presidium tetap. Forum MUSMA kemudian memilih tiga presidium tetap yakni Joice Romauli Tobing, Farrah Fuada Zahra Alqibtya, dan I Kadek Danan Prananjaya untuk memimpin jalannya sidang secara resmi.

Dalam agenda utama sidang, presidium tetap memimpin proses pembacaan dan pengesahan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) HMKG yang berlaku untuk periode organisasi selanjutnya. Sidang juga mendengarkan penyampaian serta pengesahan Laporan Pertanggungjawaban kepengurusan HMKG 2025/2026 sebagai bentuk akuntabilitas dan transparansi organisasi.
Regenerasi dan Serah Terima Kepemimpinan
Setelah seluruh rangkaian persidangan selesai dan sidang resmi ditutup, acara berlanjut ke sesi yang tidak kalah penting, yaitu last speech dari Ketua HMKG 2025, Sarkara. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan pesan dan kesan selama menjalankan roda organisasi serta harapan untuk kepengurusan berikutnya. Acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada seluruh fungsionaris HMKG periode Sarkara sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras dan dedikasi selama satu tahun. Puncak kegiatan kemudian ditandai dengan serah terima jabatan kepada Ketua HMKG berikutnya, Komang Trinita Cahyani, yang kemudian menyampaikan first speech sebagai Ketua HMKG baru.




Penutupan
Kegiatan MUSMA HMKG 2025 resmi ditutup dengan sesi dokumentasi bersama seluruh fungsionaris HMKG Sarkara sebagai penanda berakhirnya satu periode kepengurusan dan dimulainya babak baru HMKG. Dengan suksesnya pelaksanaan MUSMA tahun ini, HMKG berharap roda organisasi akan terus berjalan dengan nilai profesionalisme, musyawarah, dan rasa kekeluargaan antar mahasiswa Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Sampai jumpa di Musma HMKG 2026!









